19 Februari 2009

Mengikat Pemirsa dengan Tayangan Anak

Ada dua tayangan anak terbaru dari rans 7yakni Dunia Air dan Koki Cilik.

Sukses dengan tayangan untuk anak seperti Si Bolang, Si Bolang Jalan-jalan>, Laptop Si Unyil dan Jalan Sesama, mendorong Trans 7 untuk kembali menghadirkan program anak, yang tak hanya menghibur tapi juga mendidik.Ada dua tayangan anak terbaru dari stasiun televisi ini yakni Dunia Air dan Koki Cilik. ''Kedua program anak ini akan memperkuat jajaran tayangan anak di >Trans 7,'' kata Linda Fitriesti, >media relations officer Trans 7, Jumat (13/2).

Dunia Air yang tayang perdana pada 5 Desember lalu adalah program semi dokumenter yang berdurasi 30 menit. Program ini mengulas kehidupan binatang bawah air dan interaksi yang terjadi antara binatang tersebut dengan masyarakat sekitar.
Program ini juga menjabarkan berbagai jenis makanan hewan air dengan bahasa yang mudah dimengerti anak-anak. Petualangan Dolpino, lumba-lumba kecil yang merupakan ikon acara ini, akan mengajak pemirsa untuk mewawancarai narasumber dan berkunjung ke rumah-rumah produksi yang mengolah bahan baku dari hewan laut.

''Dengan makin tingginya minat pemirsa Trans 7 terhadap program ini, maka mulai 26 Februari, program ini akan tayang setiap Kamis dan Jumat pukul 15.00 WIB,'' ungkap Linda.Nuansa yang lain akan hadir di program Koki Cilik. Di sini, para pemirsa cilik bisa mendapatkan aneka tips yang berkaitan dengan pengolahan bahan mentah menjadi hidangan yang lezat dan bergizi. Bersama William dan Kak Novi Pasaribu, Koki Cilik yang tayang sejak 12 Desember 2008 lalu membahas pula kandungan gizi yang terdapat dalam bahan-bahan makanan yang akan diolah. ''Lewat acara ini, anak-anak dapat belajar membuat makanan yang sehat. Membuat makanan sehat bukanlah hal yang sulit, bahkan anak-anak pun dapat melakukannya,'' tutur Linda.

Sejauh ini, respons pemirsa terhadap program ini tergolong baik sehingga mulai 26 Februari 2009 akan tambah jam tayang yakni setiap Kamis dan Jumat pukul 14.30 WIB.Tak hanya soal pengolahan makanan, Koki Cilik diharapkan pula dapat memberikan pengetahuan kepada anak-anak mengenai pewarna makanan, pengemasan serta pentingnya mengonsumsi makanan yang higienis.

Sukses dengan program anak
Mengenai Si Bolang, Linda mengungkapkan, program yang hadir di layar Trans 7 sejak 2005 ini berhasil menjadi tontonan favorit anak-anak. Saat ini, Si Bolang masih menduduki top program di Trans 7 dengan perolehan rating 2,5 poin dan share 18,4 persen. Ini angka yang cukup tinggi bagi program anak di stasiun televisi nasional.

''Si Bolang menempatkan posisinya sebagai tontonan paling digemari pemirsa anak dan keluarga,'' ujar Linda. Selain disukai pemirsa, Si Bolang juga meraih penghargaan bergengsi sebagai Program Anak Terfavorit versi Panasonic Awards 2007.Program anak yang juga berhasil mencuri perhatian pemirsa anak adalah Laptop Si Unyil. Pada 4-10 Januari lalu, kata Linda, program ini meraih >rating dan share sebesar 2,5 poin dan 18,4 persen.

Minat pemirsa anak yang cukup tinggi juga ada pada tayangan Jalan Sesama (Sesame Street versi Indonesia). Saat ini, Jalan Sesama telah memasuki musim tayang kedua. Program ini diproduksi oleh lembaga pendidikan nirlaba Sesame Workshop bekerja sama dengan Creative Indigo Production. ''Para tokoh dalam acara ini akan membantu anak-anak belajar tentang keterampilan sosial dan kognitif dasar. Lewat acara ini pula, digambarkan keragaman yang dinamis dari negara kepulauan yang sangat luas,'' terang Robby T Winarka, managing director Creative Indigo Production. Untuk menciptakan tema yang relevan dengan anak-anak, proses pembuatan Jalan Sesama melibatkan kalangan pendidik dan ahli perkembangan anak.Sukses Si Bolang, Laptop Si Unyil dan Jalan Sesama menjadi bukti bahwa tayangan anak pun mampu mengikat kesetiaan pemirsa. rusdy nurdiansyah

http://www.republika.co.id/koran/43/31798/Mengikat_Pemirsa_dengan_Tayangan_Anak

Tidak ada komentar: