02 April 2009

Semarak Funtast16 ANTV

Ini merupakan bentuk apresiasi ANTV bagi kemajuan musik nasional.

Tak kurang 150 penyanyi dan musisi memeriahkan puncak perayaan ulang tahun ANTV yang disiarkan langsung dari Indoor Dome Ancol, Ahad (29/3) mulai pukul 20.30 WIB hingga 24.00 WIB. Mengusung tema Funtast16, perayaan ini menampilkan hiburan yang dibawakan para penyanyi dan musisi dari tiga zaman.

Mereka adalah Mulan Jameela, Aura Kasih, Mahadewi, Afgan, Ello, Dewi Persik, David Naif, Julia Perez, Project Pop, Slank, J-Rocks, ST 12, Koil, Kotak, Koil, Kla Return, Ahmad Albar, Ian Antono, Dian HP, Fariz RM, Paul Ivan, Yuke Dewa, Hendri Lamiri, dan Maya Hasan. Tak hanya tampil sendiri, para penyanyi dan musisi itu juga saling berkolaborasi. Sebut saja misalnya, kolaborasi grup musik rock Slank dengan penyanyi pop Aura Kasih dan penyanyi dangdut Dewik Persik. Ada pula format kolaborasi unik yakni penampilan bersama Paul Ivan, Yuke 'Dewa', Fariz RM, Hendri Lamiri, dan Ian Antono yang mengiringi rocker legendaris, Ahmad Albar. Tak hanya itu, Ahmad Albar pun berkolaborasi dengan kelompok vokal, Mahadewi. Yang tak kalah unik adalah kolaborasi Aura Kasih dengan David 'Naif' yang membawakan lagu almarhum Benyamin Suaeb.

Anda yang suka dengan lagu-lagu Kla Project, juga bisa bernostalgia. Kelompok musik yang sekarang mengibarkan bendera Kla Return ini menembangkan beberapa lagu hit Kla Project seperti Semoga dan Tak Bisa ke Lain Hati. Pada Tak Bisa ke Lain Hati, Kla berkolaborasi dengan Lea Simanjuntak.

Pada acara yang dipandu para bintang Tawa Sutra: Budi Anduk, Arie Untung, Aldi Taher, dan Sabria Kono ini tampil pula kolaborasi lain yakni ST 12 bersama Julia Perez dan pemetik harpa, Maya Hasan.

Terus berjuang
Mengapa ANTV mengusung Funtast16 sebagai tema perayaan ulang tahun kali ini? Tema ini menggambarkan perjalanan sekaligus perjuangan ANTV sepanjang 16 tahun usianya. ''Kami sudah mengalami jatuh bangun, masa-masa sulit. Dan pada hari ulang tahun ini, kami bertekad untuk terus berjuang menjadi salah satu stasiun terbaik di Indonesia,'' ujar Presiden Direktur ANTV, Anindya N Bakrie.

Untuk itu, lanjutnya, stasiun televisi ini akan terus menelurkan inovasi-inovasi dalam kreatif program, berdasarkan apa yang disukai masyarakat. ''Tentu saja, program-program acara yang disajikan ANTV masih dalam bingkai menghibur sekaligus mendidik,'' terangnya.

Tentang perayaan ulang tahun nan meriah ini, kata Anindya, merupakan simbol eksistensi ANTV sebagai stasiun yang digemari masyarakat. Menurut dia, perayaan ulang tahun ini bukan saja untuk ANTV. ''Tapi juga kegembiraan bagi para pemirsa dan rekanan ANTV. Perayaan ulang tahun dengan sajian musik ini juga merupakan apresiasi ANTV bagi kemajuan musik nasional.''

Hal lain yang menggembirakan, pada perayaan ulang tahun kali ini, ANTV mendapat kado manis berupa trofi Panasonic Awards yang diumumkan Jumat (27/3) lalu. ANTV merebut penghargaan itu lewat kategori program acara olahraga favorit. Selamat! rusdy nurdiansyah
http://www.republika.co.id/koran/43/40925/Semarak_I_Funtast16_ANTV_I

Tidak ada komentar: